Accessibility Tools

  • Increase Text
  • Decrease Text
  • Grayscale
  • Negative Contrast
  • Links Underline
  • Text to Speech
  • Reset

Berita

Optimalkan Pembangunan, Pemkot Lakukan Sinergi Dengan KKN-BBM Universitas Airlangga Surabaya

Senin, 20 Januari 2014 | 10 tahun yang lalu

Dinkominfo - Pemkot terus melakukan inovasi untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat Surabaya. Salah satunya melakukan sinergi dengan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya melalui Kuliah Kerja Nyata - Belajar Bersama Masyarakat (KKN-BBM) ke 49. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi di Airlangga Convention Center, Senin (20/1).


KKN-BBM dengan tema meningkatkan indeks pembangunan manusia melalui pendidikan ekonomi produktif dangan mengembangkan usaha kecil tersebut dilaksanakan mulai Salasa (21/1) hingga Sabtu (15/2).Sebanyak 2.354 mahasiswa diterjunkan di lima kabupaten/kota antara lain Surabaya, Sampang, Probolinggo, Bojonegoro dan Sidoarjo.

Hendro Gunawan, Sekda Kota Surabaya mengatakan, kerjasama antara pemkot dengan Unair sudah terjalin dengan baik sejak lama. Diharapkan dengan kegiatan ini, mahasiswa peserta KKN-BBM dapat menerapkan ilmunya  secara langsung dalam masyarakat.

Hendro menambahkan, khusus untuk peserta wilayah Surabaya, diharapkan dapat memfasilitasi  penyusunan program kerja masing-masing Kecamatan/ Kelurahan. Program kerja dapat berupa pembangungan fasilitas umum, pelatihan, serta bantuan-bantuan lain yang sekiranya menjadi prioritas.

Kedepan, Pemkot Surabaya akan terus menjalin sinergi  sekaligus menyempurnakan program-program pemerintahan agar menjadi lebih baik lagi. (ynu)

Berita Lainnya