Accessibility Tools

  • Increase Text
  • Decrease Text
  • Grayscale
  • Negative Contrast
  • Links Underline
  • Text to Speech
  • Reset

Berita

Tak Hanya Menambah Estetika Kota, Bola Raksasa Ini Juga Menjadi Pengaman Bagi Warga

Jumat, 11 Januari 2019 | 5 tahun yang lalu


Dinkominfo- Ada seribu lebih bola warna-warni yang terpasang di sepanjang trotoar Kota Surabaya, khususnya di jalan-jalan utama. Seperti yang terlihat pada Jalan Gubernur Suryo atau di pinggir Taman Apsari.  Bola-bola yang terbuat dari beton semen ini dicetak terlebih dulu kemudian diberi warna yang mencolok dan indah untuk dilihat mata. Warna pada bola-bola ini pun akan berganti setiap enam bulan sekali.

Beberapa pejalan kaki memanfaatkan bola-bola cantik tersebut untuk berfoto atau duduk di atas bola-bola tersebut. Namun, fungsi bola ini bukan hanya sekedar hiasan kota, spot foto ataupun tempat duduk, melainkan memberikan pengamanan bagi para pejalan kaki, mencegah sepeda motor melintas di atas trotoar, sekaligus memperindah kawasan trotoar di Surabaya.

Dengan dibuatnya bola-bola beton ini diharapkan pedestrian tidak disalahgunakan lagi oleh kendaraan bermotor untuk menyerobot jalan maupun digunakan sebagai tempat parkir.

Masyarakat juga dituntut kesadarannya dalam mentaati peraturan yang sudah diterapkan pemerintah Kota Surabaya untuk mewujudkan keamanan serta kenyamanan bagi pejalan kaki yang ada di Kota Surabaya. (pri/kik)

Berita Lainnya